photo kepo terkini facebook banner_zpsgiec6was.png

Manchester United Siap Lepas Bastian Schweinsteiger Pada Januari 2017


Kepo terkini - Manchester United dikabarkan siap melepas Bastian Schweinsteiger di bursa transfer Januari 2017. Menurut laporan ​Manchester Evening News, The Red Devils juga bersedia mengeluarkan dana sebesar 10 juta poundsterling agar pemain asal Jerman itu segera angkat kaki dari Old Trafford.

Seperti diketahui, Bastian Schweinsteiger memang tidak masuk dalam rencana Jose Mourinho, manajer asal Portugal itu juga melarang Schweinteiger untuk berlatih bersama skuat utama United dan meminta dirinya untuk berlatih bersama skuat junior mereka, bahkan yang terbaru, Schweini tak diikutsertakan saat United menjalani sesi foto tahunan klub.

Meski pada akhirnya Mourinho sedikit melunak dan kembali memanggil Schweinsteiger untuk berlatih bersama tim utama United pada Senin (31/10).

Saat ini, bersama Manchester United, Bastian Schweinsteiger memang menjadi salah satu pemain yang menerima gaji tertinggi, dirinya menerima gaji sebesar 180.000 ribu poundsterling per minggu, hal ini juga menjadi pertimbangan pihak klub untuk segera menjual pemain yang berusia 32 tahun itu.

Pihak klub juga dikabarkan sangat berharap akan ada klub yang menyatakan ketertarikannya pada Schweinsteiger, tetapi hingga saat ini, belum ada klub yang tertarik untuk mendatangkan eks pemain Bayern Munchen itu.

Bastian Schweinsteiger mulai bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim panas 2015, bersama United, hingga musim 2016/17 dirinya sudah bermain di 18 pertandingan dan mencetak satu gol.
Share on Google Plus

About Anonim

0 komentar:

Posting Komentar