photo kepo terkini facebook banner_zpsgiec6was.png

Chelsea Terlalu Dini Dianggap sebagai Satu-satunya Kandidat Juara


Kepo Terkini - Chelsea memang dianggap jadi calon terkuat juara Premier League melihat performa mereka saat ini. Tapi, Gary Neville menilai itu terlalu dini.

Chelsea tengah melaju apik dengan 11 kemenangan beruntun di Premier League yang membuat mereka kini memuncaki klasemen dengan keunggulan enam poin dari Liverpool serta tujuh poin dari Manchester City di posisi ketiga.

Melihat laju apik seperti ini, wajar saja jika Chelsea kini disebut-sebut sebagai kandidat kuat juara Liga Inggris. Tapi salah jika menilai satu tangan The Blues sudah ada di trofi tersebut.

Jadwal padat di paruh kedua musim serta kemungkinan absennya pemain kunci seperti Diego Costa dan Eden Hazard bisa jadi penghalang utama Chelsea.

"Saya tidak berpikir mereka sudah dianggap jadi juara di awal musim ini. Saya masih belum yakin, saya belum percaya dengan kemampuan mereka semuanya, tapi mereka memang belakangan ini menunjukkan performa seorang juara," ujar Neville seperti dikutip Mirror.

"Salah satunya di laga tandang kontra Southampton, menurut saya itu salah satu laga sulit, mereka tampil selayaknya tim juara. Tapi telalu cepat untuk bilang mereka sudah pasti jadi juara," sambungnya.

"Anda tentu akan mulai meragukan mereka jika faktanya ada cedera yang menimpa Eden Hazard, Diego Costa."

"Anda harus memperkirakan hal-hal seperti itu. Mereka adalah para pemain penting."

"Mereka punay kekuatan mental. Jika mereka bisa bebas cedera, mereka punya jadwal yang enteng selama periode Natal, mereka masih punya para pemain juara sebelumnya, maka mereka bisa melaju. Tapi apakah ini artinya saya bilang mereka bakal jadi juara? Tidak," tutup Neville.
Share on Google Plus

About Anonim

0 komentar:

Posting Komentar