photo kepo terkini facebook banner_zpsgiec6was.png

City Tak Lagi Kejar Mbappe


Kepo Terkini - Kylian Mbappe dipastikan takkan ke Manchester City musim panas ini. Ada situasi yang menghalangi niatan City mendatangkan Mbappe.

Mbappe kini tengah jadi properti panas di bursa transfer menyusul performa apiknya bersama AS Monaco musim lalu. Dia bikin 26 gol dari penampilannya di seluruh kompetisi yang turut membawa Monaco juara Liga Prancis dan semifinalis Liga Champions.

Wajar jika banyak klub besar yang mengincarnya saat ini mulai dari Arsenal, Real Madrid, Barcelona, Paris St-Germain, Manchester United, dan City mengejar tanda tangan pemain 19 tahun tersebut.

Harga mahal yang dipatok Monaco rupanya bukan masalah karena Madrid dan PSG bahkan siap membayar sampai 160 juta pound sterling untuk memboyong Mbappe. Setelah dua klub itu, kabarnya City juga siap melakukan yang sama.

Sayangnya, City sudah mundur duluan sebelum bursa transfer ditutup. Tak dijelaskan alasan pasti kenapa The Citizens memberhentikan pengejaran Mbappe.

"Kami menghentikan pengejaran Mbappe," ujar Direktur Sepakbola, Txiki Begiristain, seperti dikutip Sky Sports.

"Mustahil melakukan transfer dengan waktu tersisa saat ini," sambungnya.

Menjelang bursa transfer ditutup 31 Agustus mendatang, City sudah membelanjakan lebih dari 200 juta pound untuk memboyong Bernardo Silva, Ederson, Kyle Walker, Benjamin Mendy, dan Danilo.
Share on Google Plus

About Anonim

0 komentar:

Posting Komentar