photo kepo terkini facebook banner_zpsgiec6was.png

Danilo Soal Besarnya Tekanan Media dan Sosok Zinedine Zidane


Kepo Terkini - Danilo bercerita bagaimana besarnya tekanan media di Spanyol. Bek Real Madrid itu juga memuji sosok pelatihnya di Real Madrid, Zinedine Zidane.

Danilo gagal menjadi pilihan utama pelatih Zinedine Zidane musim lalu. Bek asal Brasil itu kalah bersaing dengan Dani Carvajal di pos bek kanan Los Blancos. Danilo cuma bermain sebanyak 25 kali di semua kompetisi dengan sumbangan satu gol dan tiga assist.

Dalam sebuah kesempatan, Danilo mengaku banyak tertekan media di Spanyol. Kesalahan-kesalahan kecil saja menurutnya bisa menjadi besar karena media.

"Tekanan media adalah yang terbesar di dunia, tak perlu diragukan lagi. Kesalahan, tak peduli seberapa kecil itu, akan jadi viral. Kesalahan akan jadi terlihat sesuatu yang besar meski itu sebenarnya kecil. Dan tentu saja, ketika anda melakukan sesuatu yang hebat, itu juga akan jadi sesuatu yang hebat," ungkap Danilo seperti dilansir Marca.

"Saya tak sabar bisa memulai musim yang baru sebab saya benar-benar ingin mencetak sejarah," sambungnya.

Danilo juga memuji Zidane yang dianggapnya sebagai pelatih jempolan. Entrenador berusia 44 tahun itu disebutnya selalu memberi sesuatu yang baru.

"Sekarang saya terbiasa dengan itu (dilatih Zidane) tapi dari waktu ke waktu saya berhenti berpikir kalau Zidane adalah pelatih saya. Ini sesuatu yang hebat sebab setiap hari dia selalu punya sesuatu yang baru untuk diajarkan dan itu bukan lewat pelajaran dan teori, tapi pengalaman," tambahnya.

"Pelatih tidak bisa dibandingkan, bahkan dengan titelnya. Sebagai contoh, di Santos pelatih yang berhasil mengeluarkan kemampuan terbaik saya adalah Muricy Ramalho, yang dulunya pemain dan memahami pikiran pemain. Itu yang membuat kepercayaan diri saya tumbuh dan tim juga," jelasnya.
Share on Google Plus

About Anonim

0 komentar:

Posting Komentar